Platinum

Dishub Kulonprogo Perbaiki Ratusan PJU di Sepanjang Jalur Mudik Lebaran

Roberto Gusta
14 April 2022
.
Dishub Kulonprogo Perbaiki Ratusan PJU  di Sepanjang Jalur Mudik Lebaran

Petugas UPT PPJU Dishub Kulonprogo memperbaikan lampu PJU di jalan nasional yang menjadi jalur mudik lebaran. (PM-Istimewa)

Kulonprogo (PM) – Dinas Perhubungan (Dishub) Kulonprogo segera melakukan perbaikan lampu PJU (Penerangan Jalan Umum) yang menjadi jalur mudik lebaran di sepanjang jalan nasional, jalan provinsi maupun jalan kabupaten di Kulonprogo.

Berdasarkan dari hasil identifikasi lapangan,  Dishub Kulonprogo menyebutkan terdapat sebanyak 75 dari  196 unit PJU bertenaga surya di jalan nasional dalam kondisi rusak. Sbagian besar PJU, dibangun oleh Dirjen Hubungan Darat, Kemenhub pada tahun 2018.

Kemudian sekitar 30 sampai 40 unit mulai dari simpang tiga Toyan – Jembatan Timbang Kulwaru. PJU bertenaga listrik, sementara 12 unit  mulai dari Tugu Pensil – Milir dan mulai perempatan Tambak – pertigaan Toyan.

“Sesuai kewenangannya Dishub kabupaten telah mengajuan permohonan perbaikan PJU yang rusak berat ke BPTD (Balai Pengenloa Transportasi Darat) Wilayah X Jawa Tengah dan DIY,” ujar Lucius Bowo Pristiyanto, Kepala Dishub Kulonprogo, Kamis (14/4/2022).

Kepala UPT (Unit Pelaksana Teknis) PPJU (Pemeliharaan Penerangan Jalan Umum) Dishub Kulonprogo, Iswanto mengatakan Dishub kabupaten sudah berupaya maksimal melakukan perbaikan ringan terhadap kerusakan PJU.

Untuk PJU yang mengalami kerusakan berat, katanya seperti harus mengganti lampu atau spare part diserahkan ke BPTD dengan harapan dapat segera dilakukan perbaikan. “Sifatnya membantu perbaikan ringan, tidak sampai mengganti lampu atau spare part yang rusak,” ujarnya.

Dijelaskan lebih lanjut, upaya untuk mendukung keamanan dan kelancaran di sepanjang jalur mudik lebaran,  UPT PPJU Dishub Kulonprogo melakukan survai PJU. Survai dilakukan pada malam hari sehingga dapat mengetahui PJU yang mati dan titik lokasi membutuhkan pemasangan PJU baru.

Kerusakan PJU bertambah banyak bersamaan ada pekerjaan pemotongan pepohonan dan penggalian pipa Pertamina di sejumlah lokasi jalan nasional yang menjadi jalur mudik lebaran. “Jika ada laporan, petugas dapat segera malkukan perbaikan,” jelasnya.

Seperti diketahui jumlah lampu PJU di wilayah Kulonprogo mencapai sekitar 3.447 unit yang terpasang di jalan nasional, provinsi, jalan kabupaten dan tempat-tempat rawan. Di sepanjang jalan nasional di Kulonprogo, masih perlu menambahan PJU baru sekitar 95 unit.***k

Griting

Baca Juga