.
Lurah Kebonharjo bersama anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas dan warga memberikan penghormatan bendera merah putih. (PM-Istimewa)
Kulonprogo (PM) – Lurah Kebonharjo Sugimo mendatangi rumah warga yang tidak memasang bendera merah putih dalam rangka memperingati HUT ke-77 Kemerdekaan RI. Pemasangan bendera di depan rumah selama satu bulan di Agustus 2022.
Kedatangan lurah ke rumah warga didampingi anggota TNI Babinsa (Bintara Pembina Desa), anggota Polri Bhabinkamtibmas dan Panitia Hut ke-77 Kemerdekaan RI tingkat kalurahan.
Terdapat sepuluh rumah warga tersebar di Padukuhan Gebang, Pringtali, Kleben dan rumah warga di Padukuhan Kaliduren hingga pertengahan Agustus belum memasang bendera merah putih.
Setelah ketemu pemilik rumah, Sugimo memberikan bendera merah putih untuk dikibarkan. Selanjutnya melakukan penghormatan bendera oleh pemilik rumah bersama Lurah Kebonharjo bersama Babinsa, Bhabinkamtibmas, Panitia HUT ke-77 Kemerdekaan RI kalurahan.
“Bisa dimaklumi masih ada yang belum pasang bendera. Alasannya ada yang belum sempat, masih repot, lupa, bendera sudah rusak dan alasan lain tetapi warga sudah tahu, 17 Agustus merupakan HUT Kemerdekaan RI,” tutur Sugimo.
Menurutnya, melalui ajakan warga berpartisipasi mengibarkan bendera merah putih sebagai upaya untuk memupuk jiwa nasionalisme dalam NKRI. Sekaligus menghormati jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan dari penjajah.
Selain mengajak warga memasang bendera merah putih, Panitia HUT Kemerdekaan RI Kalurahan Kebonharjo membagi-bagikan pin merah putih. Pemasangan pin secara simbolis dilakukan oleh Sugimo kepada para pamong kalurahan.***