Platinum

Mahasiswa Amikom Tingkatkan Wawasan Digital Marketing bagi UMKM Joho Condongcatur

Wijatma T S
17 November 2024
.
Mahasiswa Amikom Tingkatkan Wawasan Digital Marketing bagi UMKM Joho Condongcatur

(PM-ist)

Patmamedia.com (SLEMAN) – Mahasiswa Universitas Amikom Yogyakarta sukses menggelar sosialisasi digital marketing di Padukuhan Joho, Condongcatur, Depok, Sleman, Sabtu (16/11/2024). Kegiatan ini dilaksanakan bersama Komunitas Kelompok Kerja dan Bordir Joho (Koprinko), sebuah UMKM di bidang konveksi, dan didukung oleh Komunitas Purisantara, inisiatif kewirausahaan sosial dari STPMD APMD Yogyakarta.  

Ketua Komunitas Purisantara, Haafizh Ihsannagi, menjelaskan kegiatan ini bertujuan meningkatkan literasi digital pelaku UMKM. Materi yang diberikan mencakup pengenalan WhatsApp Business dan pengelolaan media sosial seperti Instagram.  

"Kegiatan ini dihadiri 20 pelaku UMKM yang mayoritas belum memiliki pemahaman dasar tentang digital marketing. Selama ini, pemasaran dilakukan secara konvensional seperti dari mulut ke mulut dan relasi langsung. Diharapkan, setelah pelatihan ini, mereka dapat memanfaatkan teknologi digital untuk memasarkan produk," jelas Haafizh.  

Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Amikom, Riski Damastuti,  menjadi narasumber dalam pelatihan ini. Ia menekankan pentingnya literasi digital untuk menghindari penipuan, beretika dalam bisnis, dan meningkatkan brand awareness.  

"Kami membahas dasar-dasar digital marketing, seperti fenomena pemasaran digital, strategi media sosial, penggunaan WhatsApp Business, pembuatan katalog digital, strategi konten, influencer marketing, hingga pemanfaatan Artificial Intelligence untuk membantu bisnis," ungkap Riski.  

Tutik Murwani, pengelola bisnis konveksi Riyadh Production, merasa kegiatan ini memberikan wawasan baru.  

"Saya ingin belajar lebih dalam tentang digital marketing dan mulai menggunakan WhatsApp Business karena lebih praktis dan efisien. Saya yakin ini bisa membantu saya dalam merespons konsumen dengan lebih cepat," ujar Tutik.  

Ketua Koprinko Joho, Supriyanto, berharap kegiatan ini berlanjut ke tahap evaluasi dan pendampingan.  

"Kami berharap mahasiswa terus melanjutkan program seperti ini karena sangat membantu pelaku usaha dalam mengembangkan bisnis dan membuka wawasan baru tentang pemasaran digital," katanya.  

Dukuh Joho, Retnaningsih, mengapresiasi inisiatif mahasiswa Amikom dan mendukung keberlanjutan program ini.  

"Kegiatan ini tak hanya memberikan wawasan baru soal pemasaran digital, tetapi juga membuka peluang bagi UMKM untuk berkembang lebih pesat melalui pemanfaatan teknologi. Harapannya, kegiatan ini dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak UMKM agar mereka semakin kompetitif di pasar," ujar Retnaningsih.

Griting

Baca Juga